Berita  

Respon Cepat TNI Evakuasi Warga Yang Terjebak Banjir Bandang

Takengon-Infonewsnusantara.com

Anggota TNI dari YTP 856/SBS dan Kodim 0106/Aceh Tengah evakuasi warga yang terjebak banjir bandang di desa terang engon kec, silih Nara kab Aceh Tengah. Rabu malam (07/01/26)

Evakuasi dipimpin Letda Cba Chieko Triananda Para prajurit bahu membahu mengevakuasi warga menggunakan tali seling dan perlengkapan keselamatan.

Meski hujan terus turun dan medan evakuasi cukup berat, semangat kemanusiaan para prajurit tak surut. Bahu membahu bersama warga, TNI memastikan tidak ada masyarakat yang tertinggal di rumah-rumah yang terdampak banjir.