Bireuen – INN.com
Antusias Masyarakat meramaikan Jalan Santai ( Fun Walk) Memeriahkan HUT Partai Golkar Ke 61 tahun ini lebih ramai dari tahun sebelumnya.
Jalan Santai dilepas dari Lapangan Bola Kaki Pulo Kiton Bireuen.
Rute jalan santai ini menuju Jalan Poros Takengon arah Juli, memutar di bundaran simpang mns.Gadong, melewati depan Mesjid Sultan Jeumpa, Simpang 4 , memutar Depan Pendopo dan kembali ke lapangan bola kaki pulo kiton sebagai titik finish.
Bireuen, 26 Oktober 2025.
Kegiatan ini dimeriahkan dengan drum band SMP Negeri 1 Bireuen dan dihadiri oleh Bupati beserta Isteri, Dandim, Kapolsek, serta kader-kader Golkar.
Jalan Santai ini tidak hanya menjadi ajang olahraga untuk menyehatkan tubuh, tetapi juga sebagai momen refleksi bagi warga Kabupaten Bireuen untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan daerah.
Dalam acara ini, terdapat hadiah utama berupa 1 unit Honda Beat dan 4 unit Sepeda Listrik, Sepeda Olahraga, Kulkas, Televisi, Dispenser serta Ratusan hadiah lainnya.
Acara berlangsung dengan tertib dan damai, sesuai dengan harapan.
Kegiatan ini diikuti oleh berbagai kalangan, termasuk pelajar, pegawai negeri sipil, dan masyarakat umum.
Pantauan Wartawan, Suasana Terik Sinar Matahari Tidak Menyurutkan Warga Di Lapangan Bola Kaki Pulo Kiton Untuk Menantikan Hadiah Yang Cukup Banyak HUT Partai Golkar Ke 61 Di Bireuen.
HENDRI
