Berita  

Dekranasda Kota Langsa Turut Lantuni Dzikir dan Doa Malam Pergantian Tahun dan Peringati 21 Tsunami 

Ketua Dekranasda Kota Langsa Ny Devi Atmana Sentana bersama Sekretaris Wieke Liyendawari SE MM usai melantunkan dzikir dan doa malam pergantian tahun serta peringati 21 tahun Tsunami serta pascabencana, Rabu (31/12/2025). Di Masjid Agung Darul Falah Kota Langsa.

Kota Langsa – Menutup lembaran tahun 2025 dan menyongsong fajar 2026, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Langsa menunjukkan partisipasi aktif dalam kegiatan spiritual yang khidmat.

Dekranasda hadir menyukseskan acara Dzikir dan Doa Bersama yang diselenggarakan oleh Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kota Langsa di Masjid Agung Darul Falah, Rabu (31/12/2025) malam.

Acara yang dipandu Ustadz H. Nasruddin, M.Pd dan Tgk. Haizir Rizki Amiruddin, S.Th.I, ini menjadi momentum bagi Dekranasda untuk tidak hanya fokus pada pengembangan ekonomi kreatif dan kerajinan, tetapi juga memperkuat sisi spiritualitas serta sinergi antar lembaga di lingkungan Pemerintah Kota Langsa.

Kegiatan ini bukan sekadar seremoni pergantian tahun, melainkan momentum refleksi mendalam untuk mengenang 21 tahun tragedi tsunami Aceh dan pascabencana bencana banjir, banjir bandang dan tanah longsor bulan lalu.

Kehadiran jajaran pengurus Dekranasda di tengah ribuan jamaah menjadi simbol sinergi antara pelestarian budaya ekonomi kreatif dengan penguatan nilai-nilai religius di Kota Langsa.

Ketua Dekranasda Kota Langsa Ny. Devi Atmana Sentana saat di dampingi Sekretaris Dekranasda Wieke Liyendawari SE, MM, menyampaikan bahwa partisipasi ini bentuk rasa syukur atas kekuatan yang diberikan kepada masyarakat Aceh untuk bangkit pascabencana.

Foto bersama para pengurus Dekranasda Kota Langsa, usai melantunkan dzikir dan doa.

“Malam ini kita melantunkan doa bukan hanya untuk keselamatan di tahun yang baru, tetapi juga sebagai bentuk penghormatan dan pengingat atas musibah tsunami 21 tahun silam. Dekranasda berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan yang mempererat ukhuwah serta membangun mentalitas masyarakat yang tangguh dan religius,” ujar Ny. Devi.

Suasana haru menyelimuti lokasi acara saat lantunan zikir mulai menggema. Para pengurus Dekranasda tampak membaur bersama anggota BKMT dan masyarakat umum, menciptakan atmosfer kebersamaan yang kental. Fokus doa juga dipanjatkan untuk kemajuan Kota Langsa, agar terhindar dari marabahaya dan semakin sejahtera di masa depan.

Acara yang diprakarsai oleh BKMT ini dinilai sukses menjadi alternatif positif bagi masyarakat dalam merayakan malam pergantian tahun. Alih-alih euforia yang berlebihan, masyarakat Kota Langsa lebih memilih bersimpuh, bersyukur, dan memohon keberkahan untuk tahun 2026 yang lebih baik.

“Dengan semangat kebersamaan ini, Dekranasda Kota Langsa berharap nilai-nilai spiritual yang dipupuk malam ini dapat menjadi pondasi kuat dalam memajukan sektor kerajinan dan ekonomi masyarakat sepanjang tahun mendatang,” pungkas Ny. Devi turut diaminkan Wieke.

Tampak hadir Ketua DPRK Langsa, Ketua TP PKK Kota Langsa, Ketua Persit 0104/Aceh Timur, Ketua Bhayangkari Langsa, Ketua Dharmayukti Langsa, Sekda Kota Langsa, Para Ketua Organisasi Wanita beserta pengurus dan Ibu-ibu ASN dalam lingkungan Pemerintah Kota Langsa.