Sosok Seorang Pria Misterius bersama Dewi Astutik di Pusat Pusaran Buronan Penyelundupan 2 Ton Sabu Saat Ditangkap di Kamboja, Siapa Dia.?.

KAMBOJA | infonewsnusantara.com

Sosok seorang pria misterius kini berada di pusat pusaran penyidikan Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI). Pria yang identitasnya masih terkunci rapat ini ditangkap saat sedang bersama Dewi Astutik, buronan kelas kakap yang menjadi aktor intelektual penyelundupan dua ton sabu, dalam sebuah operasi senyap di Kamboja.

Kehadiran pria ini di samping sang “Mami” bandar Narkoba saat penggerebekan memunculkan spekulasi besar mengenai perannya dalam sindikat Narkotika Internasional tersebut. Badan Narkotika Nasional (BNN) pun tak mau gegabah dan langsung melakukan pendalaman intensif terhadapnya.

Kepala Badan Narkotika Nasional Republik Indonesia (BNN RI), Komjen Pol. Suyudi Ario Seto, mengonfirmasi penangkapan keduanya yang berjalan tanpa perlawanan. Namun, ia masih enggan membeberkan detail mengenai sosok pria tersebut.

“Saudara DA kita amankan tanpa perlawanan dan cukup komperatif dan laki-laki yang bersangkutan saat ini masih dilakukan pendalaman,” ungkap Suyudi di Tangerang, pada Selasa (02/12/2025).

Misteri yang menyelimuti pria ini menjadi fokus baru bagi tim penyidik. Setiap informasi yang bisa digali darinya dianggap krusial untuk membongkar jejaring raksasa yang dikendalikan oleh Dewi Astutik.

•Detik-Detik Penyergapan di Sihanoukville.

Operasi penangkapan buronan Internasional ini terjadi di Sihanoukville, sebuah Kota di pesisir barat Kamboja. Tim gabungan yang telah mengintai pergerakan target berhasil mendeteksi keberadaan Dewi didalam sebuah Mobil Sedan.

“Target terdeteksi berada dalam kendaraan Toyota Prius berwarna Putih dan langsung dilakukan upaya penangkapan oleh tim gabungan. Saat itu target berhasil diamankan ketika sedang bersama dengan seorang laki-laki,” jelas Suyudi sebagaimana dilansir Antara.

Momen penyergapan itu menjadi akhir dari pelarian Dewi Astutik, yang tidak hanya menjadi buronan Badan Narkotika Nasional (BNN) tetapi juga aparat penegak hukum Korea Selatan. Ia diketahui merupakan salah satu simpul penting dalam jaringan gembong narkoba legendaris, Fredy Pratama.

“Setelah diamankan Dewi langsung dipindahkan ke wilayah Phnom Penh untuk proses introgasi sebagai verifikasi identitas guna dilakukan pemulangan ke negara Indonesia,” ujar Suyudi.

•Dewi Astutik : Otak Penyelundupan Sabu Rp. 5 Triliun.

Dewi Astutik alias Mami bukanlah pemain sembarangan. Ia disebut sebagai otak utama dibalik upaya penyelundupan dua ton sabu dari jaringan Golden Triangle yang berhasil digagalkan pada Mei 2025. Tak hanya itu, namanya juga terkait dengan beberapa kasus besar Narkotika pada Tahun 2024 yang melibatkan jaringan Golden Crescent.

Di bawah kendalinya, sindikat ini bertugas sebagai pengambil dan distributor berbagai jenis narkotika, mulai dari kokain, sabu, hingga ketamin, dengan pasar utama menyasar negara-negara di Asia Timur dan Asia Tenggara.

Badan Narkotika Nasional (BNN) kini akan melakukan pemeriksaan maraton terhadap Dewi dan pria misterius tersebut untuk memetakan seluruh alur pendanaan, jalur logistik, dan mengungkap siapa saja pihak yang terlibat dalam kerajaan bisnis haram ini.

“Dia merupakan aktor utama dari penyelundupan dua ton sabu senilai Rp. 5 Triliun dan kasus Narkotika lainnya yang terjadi di wilayah Indonesia. Penangkapan dua ton sabu tersebut berhasil menyelamatkan sekitar Rp. 8 Juta Jiwa dari ancaman bahaya Narkotika,” kata Suyudi.(***)